Filter Kata-kata Kotor dalam Komentar

Filter Kata-kata Kotor dalam Komentar - Siang tadi di blog saya yang lain, saya mendapatkan komentar dengan kata-kata yang jorok / kotor. Biasanya komentator dengan kata-kata kotor seperti itu merupakan komentator 'pengecut'. Kenapa saya katakan 'pengecut'? biasanya mereka tidak berani unjuk gigi dan hanya menggunakan Anonymous untuk berkomentar.

Saya berfikir bagai mana cara nya mengatasi kata-kata kasar / jorok / kotor pada komentar. Saya menemukan beberapa tutorial, namun ketika saya coba, pada recent comment tetep terlihat kata-kata aslinya.

Akhirnya saya mencoba utak-atik JavaScript dan berhasil untuk memfilter kata-kata yang jorok / kasar pada komentar, juga pada recent comment.

Bagi sahabat yang ingin memasangnya, simpan JavaScript ini di atas </body>
<script type="text/javascript" src='http://kang-is.googlecode.com/svn/trunk/javascript/badwords.js'></script>

Cara kerjanya yaitu menggantikan kata-kata yang kotor menjadi kata 'kereeen'. Untuk DEMO silahkan sobat klik DISINI dan silahkan berkomentar dengan kata-kata yang jorok/kotor. Apabila belum berubah, berarti kata-kata tersebut belum masuk database script dan akan saya tambahkan kemudian.

Apabila ingin mengubahnya, silahkan copy javaScriptnya dan upload ke Google Code / Google Drive.

Semoga bermanfaat...